Setelah sistem operasi Bada dari Samsung dipensiunkan, akhirnya datang sistem operasi Tizen yang muncul pada awal tahun ini. Tapi sejak beredar kabar kemunculannya, sistem operasi Tizen belum terlihat sekali pun ponsel dengan OS tersebut di ranah publik. Namun kini ponsel dengan sistem operasi Tizen secara tidak resmi muncul dengan nama Samsung I8805 Redwood dan Samsung I8800 Melius.
Samsung Redwood adalah perangkat high-end dengan konektivitas 4G LTE, sedangkan Melius adalah mid-ranger dengan konektivitas 3G. Keduanya akan menjalankan versi terbaru OS Tizen 2.1 dengan codename Magnolia.
Samsung VP sebelumnya mengatakan dalam sebuah wawancara di Seoul bahwa “ponsel Tizen akan keluar pada bulan Agustus atau September tahun ini, dan akan menjadi ponsel dengan kategori high-end. Perangkat tersebut akan menjadi produk terbaik yang dilengkapi dengan spesifikasi terbaik”. Ini sepertinya mengarah pada Samsung I8805 Redwood.
Rumornya bahwa ponsel ini akan diluncurkan pertama di Amerika Serikat dan kemudian beralih ke Eropa. Tapi sebenarnya sistem operasi Tizen tidak hanya untuk Samsung tetapi beberapa perusahaan yang tergabung dalam asosiasi Tizen termasuk Huawei dan NTT DoCoMo rencananya akan menghadirkan perangkat ini pada semester kedua tahun ini.
[via GSMarena]